PT Makanan Rakyat Indonesia, lebih akrab disebut MRI didirikan tahun 2012 sebagai bagian dari unit bisnis Bohanfood, yang bergerak dalam industri pembuatan camilan snack dan kerupuk. Semua bahan diambil dari produk asli Indonesia dan mengakomodir hasil panen para petani Indonesia.
Proses produksi dijalankan secara modern dan higienis, dikembangkan dan diformulasikan sehingga menghasilkan produk dengan cita rasa khas asli Indonesia, untuk melengkapi sajian dan hidangan untuk Anda.
Selaras dengan komitmen kami dalam pencapaian visi dan misi perusahaan;
Visi
“Menjadikan produsen makanan ringan khas Indonesia”
Misi
“Membantu penyerapan hasil produksi nelayan dan petani”
” Membantu peningkatan ekonomi daerah”
“Membantu perolehan devisa”
